25 Tempat Wisata Terkenal di Adelaide (2023)

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Lake Bumbunga

Tempat wisata terkenal di Adelaide menjadi pilihan bagi turis untuk melakukan aktivitas rekreasi bersama teman maupun keluarga.

Adelaide merupakan salah satu kota terbesar dan ibu kota di negara bagian Australia Selatan, Australia.

Adelaide menjadi kota terpadat di Australia dengan jumlah populasi mencapai 1.333.927 jiwa pada Juni 2017.

Ada banyak sekali tempat wisata terkenal di Adelaide, dan berikut ini daftar 25 objek wisata tersebut.

1. Barossa Valley Wineries

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Barossa Valley Wineries

Barossa Valley Wineries- foto : travelink.com

Objek wisata ini tentu sangat menarik untuk dikunjungi karena menjadi salah satu kawasan anggur tertua di Australia. Tempat ini terletak di sekitar 56 km timur laut dari kota Adelaide.

Selain itu, di tempat perkebunan anggur ini para wisatawan bisa menikmati dan mencicipi anggur. Anda bisa juga melakukan tour Barossa Valley dengan menikmati keindahan pemandangan pegunungan, sungai, lereng, dan bukit.

2. River Torrens (Sungai Torrens)

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - River Torrens

Sungai Torrens- foto : www.jimsheatingcooling.com.au


Sungai Torrens merupakan salah satu sungai yang paling menakjubkan di Adelaide. Sungai ini mengalir sepanjang 85 km dari sumbernya yakni bukit Adelaide dekat Mounth Plesant.

Sungai ini melintasi dataran Adelaide melewati pusat kota dan memasuki Teluk St. Vincent. Di sekitar sungai ini para turis bisa menikmati pemandangan dengan bersantai bersama keluarga di tempat wisata terkenal di Adelaide ini.

3. Adelaide Zoological Gardens

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Adelaide Zoological Gardens

Adelaide Zoological Gardens- foto : trevorsbirding.com


Kebun Binatang Adelaide menjadi tujuan wisata yang baik untuk anak-anak maupun dewasa. Objek wisata ini menjadi kebun binatang tertua kedua di Australia yang terletak di Adelaide, Australia Selatan.

Kebun binatang ini mempunyai luas sekitar 8 hektar dan dibuka pada tanggal 23 Mei 1883. Kebun binatang ini mempunyai sekitar 300 spesies binatang dan mempunyai lebih dari 2000 binatang di tempat wisata ini.

4. South Australian Museum

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - South Australian Museum

South Australian Museum – foto : expedia.com


Museum South Australia suatu museum sejarah alam dan lembaga penelitian di Adelaide yang berdiri pada tahun 1856. Museum ini menempati kompleks bangunan di North Terrace yakni kawasan budaya Adelaide Parklands.

Museum ini menyimpan berbagai macam koleksi benda-benda purba seperti berbagai macam fosil, galeri kehidupan dari Suku Aborigin, koleksi berbagai mineral dan meteorit, koleksi megafauna, perpustakaan museum dan masih banyak lagi.

5. Adelaide Botanic Garden

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Adelaide Botanic Garden

Adelaide Botanic Garden- foto : www.weekendnotes.com


Kebun raya Adelaide merupakan salah satu taman umum dengan luas sekitar 51 hektar di sudut timur laut pusat kota Adelaide. Kebun raya yang indah ini dibuka pada tahun 1857.

Kebanyakan wisatawan menghabiskan waktu selama 3 jam untuk bersantai di tempat ini. Taman ini juga mempunyai dan menampilkan berbagai macam koleksi tanaman asli maupun tanaman holtikultura internasional.

Selain itu, kebun raya ini mempunyai Palm House, Rose Garden, Konservasi Bicentennical yang semakin menambah kesan alami dari tempat wisata ini.

6. Rundle Mall Plaza

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Rundle Mall Plaza
Rundle Mall Plaza merupakan salah satu tujuan belanja utama di daerah Adelaide. Tempat ini menjadi area jalan untuk belanja bagi para pejalan kaki.

Di tempat ini wisatawan bisa menemukan berbagai macam makanan enak, buku-buku menarik, hingga menemukan orang berjualan souvenir. Di sekitar tempat ini terdapat bangunan bola raksasa yang menarik untuk berfoto.

7. Kangaroo Island (Pulau Kanguru)

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Kangaroo Island
Kangaroo island merupakan pulau terbesar ketiga di Australia, setelah Pulau Tasmania dan Pulau Melville.

Pulau ini berada 112 km barat daya dari Adelaide. Pulau ini memiliki industri anggur, memproduksi agrikultur (anggur, madu, wol, daging, dan padi-padian).

Pulau kanguru ini setiap tahun dikunjungi oleh 140.000 wisatawan yang mayoritas dari Eropa. Pulau kanguru juga mempunyai destinasi seperti Seal Bay Conversation Park dan Flinder Chase National Park.

Di tempat ini wisatawan tidak hanya akan menemui binatang kanguru saja. Berbagai jenis satwa menakjubkan seperti singa laut, lebah, hewan reptil dapat anda jumpai di tempat ini.

8. Gorge Wildlife Park

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Gorge Wildlife Park

Gorge Wildlife Park dapat menjadi salah satu tujuan wisatawan yang menginginkan untuk melihat berbagai macam jenis binatang liar.

Gorge Wildlife Park dibuka pada tahun 1965 dan tetap dijalankan oleh keluarga yang sama. Objek wisata ini terletak pada tanah dengan luas 14 acres.

Di wilayah taman ini terdapat berbagai jenis hewan eksotis, burung-burung, dan hewan reptil. Selain itu, wisatawan akan menemukan koala, setan tasmania, ular, kadal, katak, dan hewan mamalia di tempat menakjubkan ini.

9. National Wine Centre of Australia

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - National Wine Centre of Australia

Tempat wisata ini menjadi tempat pameran umum mengenai industri dan proses pembuatan wine, yang dibuka pada tahun 2001. Di tempat ini pengunjung akan diperkenalkan dengan teknologi anggur dan jenis dari anggur.

Selain itu, wisatawan juga bisa mencicipi dan membandingkan anggur dari daerah yang berbeda di Australia. Kemudian, di luar gedung menampilkan tujuh varietas anggur yang berbeda untuk para pengunjung.

10. Lake Bumbunga (Danau Bumbunga)

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Lake Bumbunga

Danau Bumbunga – foto : avu.space

Danau Bumbunga merupakan suatu danau garam yang terletak di Australia Selatan dekat dengan kota Lochiel dan Bumbunga. Garam pada daerah ini telah ditambang sejak tahun 1881. Untuk ke tempat wisata terkenal di Adelaide ini, pengunjung membutuhkan waktu kurang dari 2 jam dari Adelaide.

Objek wisata danau Bumbunga mempunyai pemandangan yang cukup unik, yaitu terlihat mempunyai perubahan warna menjadi merah muda atau tergantung pada salinitas air sepanjang tahun.

11. The Garden of Unearthly Delights

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - The Garden of Unearthly Delights
Tempat ini merupakan salah satu taman outdoor yang menarik untuk dikunjungi. Di tempat ini pengunjung bisa menemukan berbagai festival terkenal dengan suasana outdoor menggunakan lampu warna-warni.

Tersedia juga beberapa bar, macam-macam makanan, kios pasar, dan berbagai tontonan yang sangat menarik. Pada tahun 2017, lebih dari 750.000 orang memasuki pintu gerbang dari taman ini. Pertunjukan yang keren seperti teater, sirkus, tari, komedi, hiburan keluarga, komedi, musik, dan masih banyak lagi ditawarkan di tempat wisata ini.

12. Migration Museum (Musium Migrasi)

Elder Park - foto : adelaidia.sa.gov.au

Migration Museum – foto : wikimedia.org

Museum Migrasi adalah suatu museum sejarah sosial yang berada di Adelaide, Australia Selatan dan merupakan satu dari tiga museum yang dijalankan oleh History Trust of South Australia.

Museum ini berkaitan dengan sejarah imigrasi pemukiman di Australia. Selanjutnya, museum ini didirikan atas inisiatif dari pemerintah pada tahun 1983 dan dibuka pada tahun 1986. Tempat wisata museum ini bertujuan untuk mempromosikan keragaman budaya dan multikulturalisme yakni dalam aspek etnis, kelas, jenis kelamin, usia, dan wilayah.

13. Elder Park

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Elder Park - Taman Elder

Elder Park – foto : adelaidia.sa.gov.au

Taman Elder merupakan suatu taman publik yang terbuka di kota Adelaide dan tepatnya di tepi selatan Sungai Torrens, berbatasan dengan pusat festival Adelaide dan North Terrace.

Nama taman ini dinamai setelah keluarga Elder sebagai pemukim awal dan mengembangkan perusahaan Elder Smith. Taman Elder Rotunda ini resmi dibuka pada tahun 28 November 1882. Setidaknya ada 3000 orang yang menghadiri acara di Adelaide pada malam musim semi. Selain itu, tempat wisata ini juga sering digunakan sebagai tempat pertunjukan musik.

14. Victoria Square

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Victoria Square

Victoria Square – foto : www.weekendnotes.com

Victoria Square juga sering disebut dengan Tarntanyangga /Tarndanyangga adalah suatu lapangan publik yang berada di Adelaide. Nama area “Victoria Square” diberikan saat acara Street Naming Committee pada tanggal 23 Mei 1837.

Tempat wisata terkenal di Adelaide ini menarik untuk dikunjungi saat Natal karena terdapat pohon Natal setinggi 24,5 m di bagian utara alun-alun. Selain itu, tempat ini juga terdapat air mancur dan pencahayaan yang sangat cantik.

 

15. Rymill Park

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Rymill Park

Rymill Park – foto : www.annetteperryman.com.au

 

16. Ayers House

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Ayers House

Ayers House – foto : expedia.com.sg


 

17. Adelaide-Himeji Garden

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Adelaide-Himeji Garden

Adelaide-Himeji Garden – foto : photomorsels.com


 

18. Adelaide Oval

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Adelaide Oval

Adelaide Oval – foto : www.arup.com


 

19. Old Adelaide Gaol

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Old Adelaide Gaol

Old Adelaide Gaol – foto : adelaidenow.com.au


 

20. Thorndon Park Reserve

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Thorndon Park Reserve

Thorndon Park Reserve – foto : www.campbelltown.sa.gov.au


 

21. Art Gallery of South Australia

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Art Gallery of South Australia

Art Gallery of South Australia – foto : southaustralia.traveller.com.au

 

22. Maslin Beach (Pantai Maslin)

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Maslin Beach - Pantai Maslin

Maslin Beach – foto : www.dronestagr.am

 

23. North Terrace

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - North Terrace

North Terrace – foto : wikimedia.org


 

24. Harbour Town

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Harbour Town

Harbour Town – foto : www.specialdays.com.au


 

25. Bonython Park

Tempat Wisata Terkenal di Adelaide - Bonython Park

Bonython Park – foto : kidtown.com.au


 

Demikian informasi mengenai 25 tempat wisata terkenal di Adelaide, Australia. Sebenarnya masih banyak objek wisata terbaik lainnya di kota Adelaide ini. Semoga bermanfaat untuk anda semua dan terima kasih.

1 thought on “25 Tempat Wisata Terkenal di Adelaide (2023)”

  1. Can we join local private tour to go to several places in Adellaide.? If so how ?
    Like i did when i visited Frankfurt and join to visit some placs nearby/closed to frankfurty city.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.